Apes Motor Baru Honda PCX 160 Dibawa Kabur Teman Padahal Pemiliknya Belum Sempat Jajal, Auto Lapor Polisi

Ardhana Adwitiya - Jumat, 25 Oktober 2024 | 18:35 WIB
Tribunlampung.co.id/Riyo Pratama
Ilustrasi Honda PCX 160 di dealer.

MOTOR Plus-online.com - Nasib sial dialami Alhamda Iqbal, pria asal Jalan Genteng Sidomukti, Genteng, Surabaya, Jawa Timur.

Motor baru Honda PCX 160 miliknya dibawa kabur oleh temannya sendiri, Khoirul Wahyudi.

Padahal Alhamda belum sempat mengendarai motor matic itu.

Mengutip TribunJatim.com, motor tersebut diantar oleh diler ke rumah Alhamda di Jalan Genteng Sidomukti pada Juni lalu (27/6/2024).

Motor baru itu diparkir di teras dan belum dipakai jalan.

Keesokan harinya, Khoirul, berasal dari Dukuh Setro, berkunjung ke rumah Alhamda dengan niat awal menanyakan lowongan kerja.

Saat tiba, Khoirul meminjam motor untuk pergi beli makan.

Namun setelah menunggu lama, Khoirul tak kunjung kembali.

Baca Juga: Kymco Comeback Launching Motor Baru Matic Bongsor 150 cc Lawan PCX 160 dan NMAX Turbo

"Saya telepon, dia bilang masih mencari pekerjaan," ujar Alhamda.

"Saya minta dia untuk segera pulang," sambungnya.

Setelah itu, Khoirul tidak bisa dihubungi.

Beberapa hari kemudian, Alhamda mendatangi rumah istri Khoirul, tetapi tidak ada kabar tentang keberadaannya.

"Hingga kini, sudah tiga bulan dia tidak mengembalikan motor," ungkapnya.

TribunJatim.com/Tony Hermawan
Alhamda Iqbal melaporkan temannya, Khoirul Wahyudi ke Polsek Genteng, Surabaya.

"Akhirnya, saya melapor ke Polsek Genteng," pungkasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Motor Baru Datang, Pria di Surabaya Tak Sempat Kendarai, Dibawa Kabur Teman Alasan Beli Makan

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular