Ada Motor Baru 2024 Tangki Bensin Bikin NMAX Turbo dan PCX 160 Minder Harga Murah Banget

Galih Setiadi - Selasa, 29 Oktober 2024 | 18:18 WIB
58moto.com
Motor baru 2024 penantang NMAX Turbo dan PCX 160, Taro Ron 150.

MOTOR Plus-Online.com - Diam-diam meluncur motor baru penantang Yamaha NMAX Turbo dan Honda PCX 160.

Ada motor baru 2024 tangki bensin bikin NMAX Turbo dan PCX 160 minder harga murah banget, yuk simak sampai habis.

Namanya Taro Ron 150, motor matic baru yang meluncur di tahun 2024 ini.

Mulai dari tampilannya, Taro Ron 150 memiliki desain garang sekaligus elegan ala Eropa.

Bicara spesifikasinya, skutik ini menggunakan mesin 149,6 cc 1-silinder berpendingin cairan dari Loncin.

Masing-masing power dan torsi puncaknya 10,5 kW (14,08 dk)/8.250 rpm dan 14 Nm/6.500 rpm.

Top speed skutik dengan dimensi 2000 x 770 x 1120 mm ini berada di angka 108 km/jam.

58moto.com
Tampak belakang motor baru Taro Ron 150 2024.

Tangki bensinnya 11,8 liter, unggul dari NMAX Turbo dan PCX 160 masing-masing hanya 7,1 liter dan 8,1 liter.

Baca Juga: Motor Baru Yamaha Aerox 155 Turbo Versi Tangki Gede Muat 10 Liter BBM dan Rem Belakang Sudah Cakram

Baca Juga: Suzuki Bikin CBR150R dan R15 Ketar-ketir, Launching Motor Baru Sport 150 cc Harga Murah Rp 20 Jutaan

Fiturnya canggih banget, mulai dari panel instrumen full digital yang menyaikan informasi lengkap.

Pengeremannya yang sudah cakram depan dan belakang, ditambah dengan Antilock Braking System (ABS) dual channel.

Selain itu, ada juga Traction Control System (TCS) yang disebut fitur standar.

Khusus varian MAX atau tipe tertinggi, mendapat tambahan motif hitam dan emas.

Untuk fiturnya, ada perekaman perjalanan, koneksi TBOX dan mendukung navigasi ke layer, serta pemantauan tekanan ban.

58moto.com
Panel instrumen motor baru Taro Ron 150 2024.

Dikutip dari 58moto.com, harga Taro Ron 150 Lite 11.680 yuan atau Rp 25,8 jutaan, sedangkan versi MAX 12.980 yuan atau Rp 28,67 jutaan.

Jauh lebih murah dibandingkan Yamaha NMAX Turbo yang harganya di rentang Rp 37,905 jutaan sampai Rp 45,405 juta.

yamaha-motor.co.id
Foto ilustrasi Yamaha NMAX Turbo.

Atau Honda PCX 160 yang dibanderol Rp 33,4 juta untu tipe CBS, dan Rp 36,905 juta untuk ABS.

AHM
Foto ilustrasi Honda PCX 160.

Nah, kalau brother tim motor baru yang mana nih?

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular