Honda Launching Motor Baru Edisi Hello Kitty Lebih Irit dari BeAT Tembus 69 Kilometer per Liter

Ardhana Adwitiya - Senin, 4 November 2024 | 19:00 WIB
Honda.co.jp
Motor baru Honda edisi Hello Kitty.

MOTOR Plus-online.com - Tak hanya model standar, Honda merilis motor baru edisi spesial.

Kali ini edisi Hello Kitty yang dituangkan ke Super Cub 50 dan Super Cub 110.

Yup, dua motor bebek klasik itu baru saja dirilis di Jepang.

Honda.co.jp
Honda Super Cub edisi spesial dirilis untuk peringatan ulang tahun Hello Kitty ke-50.

Ubahan tentunya ada di segi tampilan, mengangkat tema Hello Kitty untuk memperingati ulang tahun ke-50.

Motor bebek jadul ini dibalut perpaduan warna merah dan putih, dengan grafis Hello Kitty di panel body samping dan emblem depan.

Secara spesifikasi, tidak ada perbedaan dengan model standar.

Honda.co.jp
Tersemat grafis Hello Kitty di panel body samping Super Cub.

Honda Super Cub 50 dibekali mesin 4-tak single silinder 49cc OHC berpendingin udara injeksi PGM-FI.

Mesin itu menghasilkan tenaga 3,6 dk pada 7.500 rpm dan torsi puncak 3,8 Nm pada 5.500 rpm.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular