MOTOR Plus-online.com - Honda pernah punya motor bebek legendaris varian Astrea Star, Prima sampai Grand.
Nostalgia waktu bapak masih muda motor Astrea Prima mendadak muncul lagi.
Buat anak-anak gen Z biar tahu, Honda Astrea Prima pertama kali muncul di Indonesia tahun 1988.
Motor bebek ini dirancang untuk pasar di Asia Tenggara dan sampai saat ini masih populer.
Dibekali mesin 97 cc namun bertenaga, motor ini terkenal irit bensin, mesin bandel dan mudah dirawat.
Setelah generasi Astrea Prima hilang muncul penggantinya Astrea Grand dan sampai bertahan sampai saat ini melalui varian Supra X.
Ternyata walaupun sudah 36 tahun stop produksi namun motor bebek legendaris ini masih ada.
Secara tampilan benar-benar mirip dengan Astrea Prima generasi pertama kali muncul.
Tidak ada yang membedakan bentuknya dari bagian depan sampai ke belakang.
Baca Juga: Dari Rp 2 Jutaan Motor Murah Honda Astrea Pas Buat Gen Z Irit Bensin Ini Kelebihan Lainnya
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR