Siapkan KTP Syarat Kredit Motor Listrik Polytron Fox 500 Cicilan Per Bulan Rp 1 Jutaan

Ahmad Ridho - Selasa, 12 November 2024 | 18:40 WIB
MOTOR Plus/ A. Ridho
Motor listrik Polytron Fox 500 dijual Rp 43 jutaan, untuk yang mau kredit cicilan per bulannya cukup terjangkau.

MOTOR Plus-online.com - Persaingan motor listrik di Tanah Air semakin ketat dengan kemunculan produk-produk baru.

Polytron Fox 500 motor listrik bongsor kredit mudah cicilan per bulannya cuma Rp 1 jutaan.

Motor yang punya jarak tempuh sejauh 130 km ini dipasarkan Rp 43 jutaan.

Tapi khusus yang punya uang pas-pasan bisa ambil jalur kredit dengan DP dan tenor yang bisa dipilih sesuka hati.

Untuk pilihan warnanya, Fox 500 ini ada warna putih dan hijau.

Untuk wilayah Jabodetabek, masyarakat bisa membeli motor listrik bongsor ini dengan cara kredit.

Pilihan tenor atau lama cicilan mulai dari 12 bulan, 18 bulan, 24 bulan, 30 bulan dan 36 bulan.

Sama seperti motor bensin, cicilan paling murah tergantung dari uang muka atau DP yang dibayarkan.

Semakin besar DP maka cicilan per bulannya jadi murah namun tergantung tenor yang dipilih.

Baca Juga: Harga Lebih Murah Rp 4,9 Juta Top Speed 130 Km/Jam Motor Listrik Baru Polytron FOX 500, Ada di IMOS

Baca Juga: Murah Meriah Cicilan Per Bulan Motor Listrik Polytron Fox R Darbotz Limited Edition

Cicilan paling murah Rp 1.083.000 per bulan dengan uang muka Rp 22 juta dan tenor selama 36 bulan.

DP atau uang muka juga bisa dipilih mulai dari yang paling rendah Rp 7,5 juta sampai paling tinggi Rp 22 juta.

Harus diingat proses kredit untuk perorangan dan perusahaan berbeda persyaratannya.

Syarat kredit perorangan:

1. Foto copy KTP suami istri (yang masih berlaku) dan Kartu Keluarga

2. Foto copy bukti kepemilikan rumah (rekening listrik/ PBB)

3. Slip gaji atau surat keterangan Penghasilan dan Tabungan (bagi karyawan)

- Bukti usaha dan tabungan atau rekening koran 3 bulan terakhir (wiraswasta)

Syarat kredit untuk perusahaan:

1. Foto copy KTP pihak yang berwenang

2. Foto copy SIUP, TDP, NPWP, Akte Pendirian

3. Foto copy rekening koran 3 bulan terakhir

Baca Juga: Marc Marquez Diyakini Tidak Mau Ikut Campur Duel Jorge Martin Vs Pecco Bagnaia di Seri Terakhir

Polytron Fox 500 merupakan motor listrik dengan kecepatan tertinggi di kelasnya saat ini.

Berikut spesifikasi Fox 500:

Jarak tempuh: 130 km

Motor power: 5000 watt

Battery: 3,89 kWh

Fitur cruise control

Panel meter kombinasi analog dan digital

Dua smart key

Berikut skema kredit dan cicilan motor listrik Polytron Fox 500:

Polytron

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular