Komunitas Vespa di Sukabumi Dikeroyok Berawal dari Foto, Dua Pelaku Ditangkap

Ardhana Adwitiya - Kamis, 14 November 2024 | 10:25
Ilustrasi pengeroyokan.
Tribunnews.com
Tribunnews.com
Ilustrasi pengeroyokan.

MOTOR Plus-online.com - Kasus dugaan kekerasan dan pengeroyokan dialami komunitas Vespa di Jalan Ahmad Yani, Kota Sukabumi, Jawa Barat, Minggu (27/10/2024) sekitar jam 10:00 WIB.

Kepala Polres Sukabumi Kota, AKBP Rita Suwadimengatakan, peristiwa itu berawal saat korban FA sedang nongkrong dan mengambil foto yang obyeknya terdapat kelompok pelaku.

Kelompok pelaku ini mengetahui bahwa mereka diduga menjadi obyek foto.

Salah satu dari kelompok pelaku tersebut langsung menanyakan maksud dan tujuan tentang pemotretan tersebut.

Karena tidak mendapatkan jawaban, akhirnya kelompok pelaku melakukan pemukulan sebanyak tiga kali ke arah bagian belakang kepala korban.

Usai mendapat serangan, korban kabur dan kemudian minta tolong kerekannya MJ yang merupakan anggota komunitas Vespa.

MJ pun turut menjadi korban pengeroyokan dan pemukulan.

"Akibat dari kejadian tersebut, dua korban mengalami luka lebam di wajah dan luka memar di bagian kepala,"ucapAKBP Rita Suwadi dikutip dari Kompas.com.

Baca Juga: Meriah Komunitas Vespa 60s Jabodetabek Gelar Camping Guling Ketiga

Belum sebulan,Satuan Reserse Kriminal Polres Sukabumi Kota berhasil meringkus dua pelaku dugaan penyerangan, Selasa (12/11/2024) kemarin.

Editor : Ahmad Ridho


TERPOPULER