MOTOR Plus-Online.com - Jelang akhir tahun beberapa pabrikan terus mengeluarkan motor baru dengan segala kecanggihannya, seperti brand yang satu ini.
Gokil Suzuki rilis motor baru 2025 punya fitur canggih ala MotoGP segini harganya sebanding dengan yang diberikan.
Suzuki Hayabusa hadir dengan model 2025 dengan beberapa warna baru.
Seperti Metallic Mat Steel Green / Glass Sparkle Black (C0T), Glass Sparkle Black / Metallic Mat Titanium Silver (BLG), dan Metallic Mystic Silver / Pearl Vigor Blue (ASU).
Soal dapur pacu, Suzuki mempertahankan mesin dengan kapasitas 1.339 cc DOHC 4-silinder.
Mesin tersebut menghasilkan power dan torsi buas, 138 kW (185 dk)/9.700 rpm dan 149 Nm/7.000 rpm.
Angka tersebut dialirkan menuju roda belakang dengan sistem transimisi girboks 6-percepatan.
Dikutip dari Rushlane, top speed atau kecepatan maksimalnya bisa mencapai 299 km/jam.
Baca Juga: Suzuki Ngamuk Luncurkan Motor Matic Baru 2025 Mesin 125 cc Desain Kalcer
Di area kaki-kaki, terpasang suspensi upside down KYB dengan diameter 43 mm, dan sokbreker belakang tunggal.
Dari segi fitur sudah dilengkapi dengan Suzuki Intelligent Ride System yang membantu berkendara dengan sistem elektronik.
Kemudian, ada Suzuki Drive Mode Selector Alpha (SDMS-α) yang terdiri dari power mode selector, anti-lift control system, bidirectional quick shift system, engine brake control system, and motion track traction control system.
Mulai dari Power Mode Selector, yang tersedia 1 sampai 3 yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.
Kemudian, ada fitur-fitur lain seperti Active Speed Limiter, Cruise Control System, Emergency Stop Signal (ESS), Slope Dependent Control System, Hill Hold Control System.
Belu termasuk Launch Control System seperti yang dipakai di motor MotoGP, berfungsi mencegah wheelie ketika hendak start dengan putaran mesin tinggi.
Dengan kecanggihan tersebut, Suzuki Hayabusa 2025 dibanderol 2,233 juta yen atau sekitar Rp 230 jutaan untuk pasar Jepang.
Kalau dijual di Indonesia, apakah brother berminat menjadi salah satu pembelinya?
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR