Dikutip dari 2banh.vn, konsumsi bensin skutik retro Suzuki ini 100 km per 1,6 liter.
Kalau dihitung sederhananya, satu liter bensin bisa menghasilkan jarak 62,5 km.
Berarti, dengan kapasitas tangki bensin 5,5 liter, bisa mecapai 343,75 km.
Lebih irit jika dibandingkan All New Honda BeAT yang ada di Indonesia yang memiliki konsumsi bensin 60,6 km/liter.
Memiliki kapasitas tangki bensin 4,2 liter, total jarak bisa 254,52 km, selisih 89,23 km dengan Suzuki Saluto 125.
Soal fitur, motor matic baru Suzuki tersebut punya keyless dan USB Charging Port.
Sayangnya, belum ada pengumuman banderol alias harga skutik Suzuki yang mejeng di pameran yang diselenggarakan pemerintah kota Taipei, Taiwan tersebut.
Kalau Suzuki Saluto 125 dijual di Indonesia, apakah brother siap jadi pembelinya?
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Galih Setiadi |
KOMENTAR