MOTOR Plus-Online.com - Seperti yang brother tahu, beberapa Bahan Bakar Minyak (BBM) Pertamina yang lagi menjadi sorotan, belum lama ini muncul kabar telah dilakukan pengujian.
Lemigas uji puluhan sampel BBM Pertamina di SPBU Jakarta dan wilayah lain, ternyata begini hasil nih bro.
Enggak tanggung-tanggung, 75 sampel produk Pertamina tersebut diambil di sejumlah daerah.
Pengambilan sampel dilakukan di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di wilayah Tangerang Selatan, Depok, Bogor, dan Jakarta.
Termasuk di SPBU yang berada di Cibubur, Depok saat kedatangan Komisi XII DPR RI.
Untuk pengambilan sampel menggunakan metode ASTM D4057 (Standard Practice for Manual Sampling of Petroleum and Petroleum Products).
Diambil pada Kamis (27/2/2025), produk yang diambil sampelnya oleh Kementerian ESDM mulai dari Research Octane Number (RON) 90, 92, 95, dan 98.
Parameter pengujian seperti kandungan sulfur, distilasi, tekanan uap, serta massa jenis.
Baca Juga: Resmi Harga BBM Pertamina Turun 1 Maret 2025, Pertalite dan Pertamax Jadi Lebih Murah?
Baca Juga: Serius Ada BBM Gratis dari Pertamina Selama 2 Hari di Februari 2025?
Penulis | : | Hendra |
Editor | : | Ahmad Ridho |