Kamus Unik Istilah di Balap Liar, Selalu Ada Yang Baru Untuk Digali Dan Istilah Itu Muncul Di Dunia Balap Malam Hari

Motorplus - Senin, 5 Mei 2014 | 21:05 WIB

58-an standar = Spek mesin hanya menggunkan piston 58 mm sedangkan part pendukung lainnya standar

58-an bebas = Spek mesin menggunakan piston diameter 58 mm dengan part pendukung bebas

58-an klep gede = Spek mesin menggunakan piston diameter 58 mm dengan menggunakan klep yang sudah berukuran besar

58 selembaran = Spek mesin menggunakan piston diameter 58 mm dengan menggunakan paking blok 0,3 mm

58 kiri bebas = Spek mesin menggunakan piston diameter 58 mm dengan part CVT yang diaplikasi bebas

58 kiri standar = Spek mesin menggunakan piston diameter 58 mm dengan part CVT standar bawaan motor tanpa ada yang diubah

Motor rantai = Sebutan motor balap liar yang menggunakan rantai. Semisal bebek atau sport

Superman = Posisi balapan sambil tiduran

Joki = Pelaku balap atau rider balap liar

Lango = sebutan lain untuk aparat TNI

Colong start = Lawan melesat duluan sebelum bendera berkibar

Geberan = Start yang tidak ada hitungan atau aba-aba terlebih dahulu. Hanya pakai feeling joki

Sistem gandeng = Setang motor menempel dengan lawan, biasanya ini banyak djumpai di daerah Boyolali, Solo, Jogja, Sragen, Ngawi, dan sekitarnya

Ngarambet = Melawan motor yang pasti kalah dengan motor kita

Kecomot = Setelah memang malah kalah taruhan dengan nilai lebih besar

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular