Namun saat itu, belum ada kejelasan, kapan G 310 GS bakal hadir.
Nah, pada kesempatan terpisah di launching G 310 R kemarin, Dheka, Operational Manager PT Kapital Berkah Indo mengatakan,
“Tunggu saja kehadiran produk baru kami yang lain di tahun ini!”
Apakah artinya G 310 GS akan hadir tahun ini? Just wait and see…
Yang jelas, kehadiran G 310 R memang sangat ditunggu-tunggu. Pada launching di Surabaya kemarin saja, saat launching sudah ada di atas 10 penginden.
“Secara pasti saya belum bisa mention. Tapi pada launching hari ini sudah di atas 10 unit, dan semoga terus bertambah selama dan setelah launching,” antusias Dheka sambil menginfokan pengiriman unit kepada pemesan paling cepat bisa dilakukan pada bulan September.
Antusiasme ini tak lepas dari harga G 310 R yang dilepas Rp 109 juta untuk Surabaya. Cukup murah untuk motor yang menyandang brand prestisius BMW. (www.motorplus-online.com)
Source | : | MOTOR Plus |
Penulis | : | Indramawan |
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR