Legenda Motocross Antonio Cairoli Jajal Motor KTM MotoGP Sebagai Hadiah

Mohammad Nurul Hidayah - Kamis, 19 Oktober 2017 | 08:34 WIB
facebook/antoniocairoli

MOTOR Plus-online.com - Juara MXGP 2017 Antonio Cairoli geber KTM RC16 sebagai hadiah juara dunianya.

Kejuaraan motocross dunia yakni MXGP 2017 telah berakhir.

Antonio Cairoli pun dinobatkan menjadi juara dunia untuk musim 2017.

Dirinya yang kini berusia 31 tahun sudah juara dunia yang ke sembilan kalinya.

Pembalap Motocross KTM ini akhirnya mendapatkan hadiah atas kerja kerasnya di lintasan balap garuk tanah.

(BACA JUGAKTM 250 EXC Lansiran 2004 Ini Di Modifikasi Bergaya Motor Enduro 70-an)

Sebagai hadiahnya, Cairoli berhak mendapatkan kesempatan mengetest motor prototype yang dipakai di ajang balap MotoGP yakni KTM RC16.

Bertempat di Valencia, Tony sapaan akrabnya menggeber bareng pembalap test KTM yakni Mika Kallio.

Pembalap asal Italia tersebut menghabiskan 22 lap dan menggebernya dengan sangat kuat.

Tony mengagumi performa RC16 milik KTM.

Menurutnya, akselarasi motor yang bagus dan menakjubkan dan sangat membuatnya berkesan.

(BACA JUGA : Mika Kallio Gagal Jadi Pembalap Inti KTM, Bradley Smith Dipertahankan, Ini Alasannya?)

"Kesempatan yang fantastis, rem dan akselarasinya menakjubkan, sangat mengesankan betapa mudahnya melewati tikungan," ucap Tony

"Mencapai batas kemampuan motor rasanya sangat sulit. Pada lap terakhir, saya benar-benar menikmatinya. Mika Kallio yang berada di depan membantu saya untuk membuat racing line bagus di setiap lap," tambahnya.

Ia pun mengomentari perbedaan MotoGP dengan motocross.

Menurutnya, jika anda melewati tanda lebih dari 300 km/jam, ini cukup menakjubkan.

Dengan Motocross, anda berkendara hampir di setiap lap nya dengan racing line yang berbeda, di MotoGP hampir selalu identik.

Doi pun berharap bisa mengendarainya lagi suatu saat nanti.



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular