Benar saja saat dicoba riding, sudut kaki tidak terlalu menukik sehingga tidak melelahkan.
Sepertinya konfigurasi seperti ini akan cocok untuk berkendara jarak jauh, karena riding position tergolong santai nih.
(BACA JUGA: Kawasaki ER-6n Jadi Sangar Dengan Tampilan Tracker, Hasil Builder Italia!)
Motor dengan berat hanya 132 kg ini juga cukup ringan saat mendorong atau memindahkannya di parkiran.
Secara spesifikasi, rangka dan kaki-kaki Yamaha All New V-Ixion tanpa 'R' ini memang sama seperti Yamaha V-Ixion generasi sebelumnya.
Suspensi depannya teleskopik 33 mm, menggunakan sasis delatbox dan monoshock berkonstruksi monocross.
(BACA JUGA: Bikin Ngakak, Ini Motor Go Green Atau Motor yang Parkir Puluhan Tahun)
Pelek dan ukuran bannya juga sama saja, pelek depan lebar 2.5x17, sedang yang belakang 3.5x17, bannya 90/80-17, sedang yang belakang 120/70-17.
Mesinnya juga masih seperti generasi sebelumnya, dengan bore 57 mm dan stroke 58,7 mm, mesin ini hampir square.
Kapasitas mesinnya 149,8 cc, SOHC 4 klep dan sudah injeksi bahan bakar juga menggunakan radiator.
(BACA JUGA:
Yang baru hanya assists & slipper clutch. Fitur assists membuat kopling sangat ringan, cocok untuk bermacet–macetan karena tidak terlalu membebani jemari.
Untuk fitur slipper clutch membuat tiap perpindahan gigi dan deselerasi lebih halus.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR