Tips Bersihin Throttle Body, Awas Sensornya Jangan Dilepas ya!

Arseen - Minggu, 19 November 2017 | 05:30 WIB
Ryan

Bila tidak dipisahkan, dikhawatirkan karet akan melar terkena bensin atau cairan cleaner saat proses pembersihan.

Karet seal lainnya yang harus dipisahkan yakni karet di antara TB dan intake.

Pembersihan TB sebenarnya tidak haram menggunakan cleaner, namun ada baiknya tidak langsung mengenai sensor yang menempel di TB seperti sensor TPS (Throttle Position Sensor), IAT (Intake Air Temperature), MAP (Manifold Absolute Pressure) dan sebagainya.

“Di Vario 125 lebih baik semprot ke bagian yang kotornya saja dan gunakan sedikit bensin untuk membersihkannya,” tambah pria yang ngebengkel di rumahnya di Tambun, Bekasi, Jawa Barat.

Jangan sampai membongkar komponen sensor ya. Ditakutkan sensor elektronik malah error atau bermasalah kalau dibongkar semua.

Hal lain yang perlu diperhatikan yakni idle screw yang ada di TB. Komponen yang terbuat dari plastik ini wajib dibuka dan dibersihkan.

“Di komponen ini rawan dihinggapi kotoran, jadi pengaruh ke langsam motor yang tidak normal,” tutupnya.

Penulis : Arseen
Editor : Arseen


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular