Punuk Ini Bikin Pembalap Lebih Ngebut! Juara Asia Juga Pakai

Mohammad Nurul Hidayah - Senin, 4 Desember 2017 | 10:01 WIB
Ada tambahan punuk yang dipasang di area belakang tangki

(BACA JUGA : Lah, Juara Asia AP250 di Thailand Tapi Motor Gerry Salim ada di Sentul)

"Itu bikin traksi di roda belakang berkurang dan ban belakang gampang slide ketika membuka gas. Nah, punuk tangki ini membantu nahan posisi pembalap tetap di belakang,” tambah M. Fadli.

Bos 43 Racing School ini menambahkan, penggunaan punuk tangki bagus buat pembalap Underbone yang baru pindah naik sport.

Menurut Fadli, pembalap Underbone punya kebiasaan duduk mepet ke tangki ketika bawa sport.

Padahal posisi riding seperti itu malah kurang optimal saat balap sport.

(BACA JUGA : Mengharukan! Ini Video Suasana Kemenangan Gerry Salim di Thailand)

Makanya, dipasangkan punuk di tangki biar terbiasa.

“Sebenarnya kalau sudah terbiasa pakai motor sport enggak perlu pakai punuk tangki juga tidak apa-apa. Kalau di Jepang punuk tangki ini banyak dijual di toko spare part balap. Tinggal sesuaikan saja dengan jenis motornya. Mau bikin juga bisa,” tambah Fadli yang bilang punuk tangki biasa disebut juga additional tank.

Tuh, punuk di tangki motor balap bukan buat tempat tambahan bensin seperti di Unta. Tapi untuk memperbaiki posisi riding pembalap agar bisa lebih cepat melintasi garis finish.



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular