Saat melintas tepat di TKP, rem bus tiba-tiba blong di jalur bertikungan tajam dan posisi jalan yang menurun.
Sopir pun panik dan langsung membanting setir bus ke arah kanan.
(Baca juga: Gelar Balapan '100 km dei Campioni', Valentino Rossi Dikalahkan Muridnya Sendiri)
Nahas, dalam waktu yang bersamaan melintas Honda Scoopy dengan nomor polisi DK 6602 VL.
Motor ini ditunggangi oleh Ni Komang Darmiasih.
"Motor korban terseret, tubuhnya tergencet di bawah badan bus. Jenazahnya berhasil di evakuasi setelah badan bus ditarik oleh mobil derek," terang AKP Sulistyo.
Menurut keterangan lebih lanjut dari AKP Sulistyo, saat ini sopir bus sudah diamankan di Mapolres Buleleng.
Artikel ini sudah dipublikasikan di Tribunnews.com dengan judul Innalillahi, Bus Wisata Rombongan Murid Asal Semarang Diduga Alami Blong di Bali, Satu Tewas
KOMENTAR