Dijelaskan Muhamad Jaji, Servis Advisor Yamaha Harapan Motor Sejahtera, Pancoran Mas, Depok, penyebab kerusakan tersebut memang timbul dari kondisi kiproknya.
"Setelah dicek semua, sepul tidak mengalami masalah, hanya kondisi kiprok saja yang bermasalah," kata Jaji.
Komponen bagian dalam kiprok yang kondisinya kurang kuat, jadi tidak tahan lama.
"Komponen dalam dari kiprok ada yang terputus, sehingga kiprok tidak bekerja secara optimal," terangnya.
(BACA JUGA: Tragis! Detik-detik Motor Matik Terbang dan Hajar Kerumunan Wartawan Saat Launching )
Nah, berarti penyebabnya timbul hanya dari komponen kiprok yang kualitasnya kurang baik.
Kerusakan pada kiprok atau regulator rectifier pada sistem kelistrikan bisa sangat merugikan.
Pasalnya, kiprok yang rusak bisa berimbas merusak komponen kelistrikan lainnya.
Lebih dari itu, jika kiprok rusak, maka battery atau aki akan ikut mengalami soak atau drop.
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR