Itu juga dikuatkan oleh pernyataan Herve Poncharal yang melihat Folger seperti hantu ketika terkapar di Jepang.
Penderita Gilbert Syndrome juga membuat tubuh menjadi cepat lelah, lemah dan juga sakit pada perut.
(BACA JUGA : Kencang Mana, Suzuki Satria F-150 Injeksi atau Karburator?)
Meski begitu, sebenarnya penyakit ini tidak termasuk dalam kategori berbahaya.
Hanya saja, gejalanya bisa muncul pada orang yang mengalami stres, kelelahan akibat olahraga, menstruasi ataupun telat makan.
Sialnya, balap merupakan salah satu olahraga yang membutuhkan kondisi fisik prima.
Tidak heran kalau Folger memutuskan mundur karena dirinya merasa belum pulih.
Apalagi, salah satu gejala Gilbert Syndrome adalah sulitnya beradaptasi yang bisa memunculkan bahaya pada keselamatan ketika balap.
Penulis | : | Mohammad Nurul Hidayah |
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR