Upside down ini memiliki diameter 17,5 mm dan panjang 50 mm yang beratnya sekitar 9 kg.
"Semua tinggal pasang! Kalau harga dibanderol Rp 2,8 juta, ada warna gold, silver, hitam dan merah," terang Ajin.
Ada juga upside down merek Ride It yang mirip dengan NUI Racing, hanya saja harga Ride It lebih murah, yakni Rp 2,55 juta.
(BACA JUGA: Terungkap, Ternyata Yamaha Lexi Dibuat Untuk Wanita Gaul Kekinian)
Selain itu, ada merek Scarlet dan Fast Bike yang dijual tidak berikut segitiga.
Tapi, kedua merek ini tidak dilengkapi preload. Harga upside down ini dijual mulai Rp 1 jutaan.
"Ukurannya sama seperti standar, jadi kalau mau pasang enggak perlu ubahan apa-apa lagi! Semua warna kita ready, kecuali hitam," kata Tukijan dari ARM Motor.
4. PER KIT SOK OHLINS
Kalau tadi mengejar penampilan, kali ini mengejar performa.
Memang Ohlins belum mengeluarkan sok depan untuk NMAX, tetapi sudah menyediakan daleman berupa per kit dan oli.
(BACA JUGA: Kocak! Ini Kamus Istilah Unik di Balap Liar, Pasti Ada yang Enggak Tahu Artinya)
"Performa sok bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan berat badan!
Cukup ganti per dan oli yang dijual Rp 1,250 juta, ongkos pasang Rp 150 ribu," papar Eddy Saputra dari PT Sena AutoPart Indonesia selaku distributor Ohlins di Indonesia.
Bintang Jaya Motor
Jl. Kebon Jeruk III No. 15 Jakarta Barat.
Telepon 0898-6027-697.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR