Dari 44 karya tersebut tersaring hanya tiga pemenang saja, dan karya tersebut di unggah pada akun instagram masing-masing.
Adapun ke tiga pemenang tersebut adalah Juara 1, Muhammad Khadafi @degreatdafi (UIN Sunan Ampel Surabaya), Juara 2 Benediktus Andre Setiawan @benediktus.andre (Universitas Airlangga), Juara 3 Alexander Christian Andre @inialek (Universitas Kristen Petra).
Tidak hanya itu saja, Selain itu ada pula pemenang terfavorit pilihan panitia yang diraih Vandela Chiara @vandelacsa (Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya).
Juga Pemenang Terfavorit pilihan penonton atas nama Syarifuddin @ayif.n (Univ. Lambung Mangkurat, Banjarmasin).
(BACA JUGA: Brutal! Punggung Ditancap Pisau, Begal Bawa Kabur Motor Driver Ojol di Semarang)
"Para pemenang tersebut berhak mendapat hadiah Vlog Terbaik Juara 1 senilai Rp 7.000.000;
Juara 2 Rp 5.000.000; dan Juara 3 Rp 3.000.000. Sedangkan juara favorit masing-masing mendapatkan hadiah Rp 1.500.000," bilang Muchammad Helmi Umam, S.Ag, M.Hum ketua pelaksana.
Kedepannya, Helmi Umam berharap agar kegiatan ini menjadi embrio bagi tumbuhnya semangat-semangat serupa.
Yakni, bagaimana dalam lingkup kecil kegiatan mahasiswa tidak hanya berhenti pada wacana.
(BACA JUGA: Awas! 10 Modifikasi yang Dilarang Polisi, Nomor 7 Bikin Garuk-garuk Kepala)
Akan tetapi lebih pada tataran konstekstual kehidupan sehari-hari yag seringkali luput dari perhatian.
“Ini adalah permulaan, kami berharap kedepan kita bisa membangun peradaban tidak hanya dengan wacana, tapi melalui kajian teknis yang kontekstual,” pungkas Helmi Umam.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR