UINSA dan Yayasan AHM Sebarkan ‘VIRUS’ Aman Berkendara Lewat Vlog Competition

Ahmad Ridho - Kamis, 15 Maret 2018 | 09:30 WIB
Motor Plus/Candra
UINSA dan Yayasan AHM Sebarkan ‘VIRUS’ Aman Berkendara Lewat Vlog Competition.

MOTOR Plus-online.com - UIN Sunan Ampel Surabaya bekerja sama dengan Yayasan Astra Honda Motor (YAHM) serta PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM) Main dealer Honda Jatim dan NTT sejak 28 November 2017 mengadakan kompetisi vlog competition.

Dan kemarin (14/3) sudah memasuki tahapan akhir, yang digelar sejak November 2017 lalu.

(BACA JUGA: Masih Penasaran Sama Motor Balap Liar yang Pakai Mesin GP125, Dengar Nih Suara Garangnya)

Dengan tema "Mahasiswa Responsif Berkendara", para peserta kegiatan ini dibekali wawasan berkendara aman dan teknik pembuatan vlog.

upaya mempertajam peran mahasiswa ini dilanjutkan melalui sebuah vlog.

Digelar di Gedung Amphiteather Lt. 2 Twin Towers UIN Sunan Ampel Surabaya dihadiri oleh Rektor UIN Sunan Ampel Surabaya, Waka Ditlantas Polda Jateng dan Wakil Ketua YAHM Ahmad Muhibbin.

(BACA JUGA: Wanita Ini Kena Tilang Karena Cantik Banget Alasanya Pak Polisi)

"Kami memiliki komitmen tinggi untuk untuk selalu melestarikan budaya aman berlalulintas ini.

kolaborasi dengan beragam pemangku kepentingan sangat diperlukan, terutama pihak kampus dan mahasiswa sebagai aktor utamanya," tegas Ahmad Muhibbudin wakil Ketua Yayasan AHM.

Pesertanya dari seluruh Indonesia, namun sayangnya hanya ada sekitar 44 karya yang masuk.

(BACA JUGA: Tegang! Detik-detik Puluhan Driver Ojek Online Disergap, Penumpang Histeris)

Dari 44 karya tersebut tersaring hanya tiga pemenang saja, dan karya tersebut di unggah pada akun instagram masing-masing.

Adapun ke tiga pemenang tersebut adalah Juara 1, Muhammad Khadafi @degreatdafi (UIN Sunan Ampel Surabaya), Juara 2 Benediktus Andre Setiawan @benediktus.andre (Universitas Airlangga), Juara 3 Alexander Christian Andre @inialek (Universitas Kristen Petra).

Tidak hanya itu saja, Selain itu ada pula pemenang terfavorit pilihan panitia yang diraih Vandela Chiara @vandelacsa (Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya).

Juga Pemenang Terfavorit pilihan penonton atas nama Syarifuddin @ayif.n (Univ. Lambung Mangkurat, Banjarmasin).

(BACA JUGA: Brutal! Punggung Ditancap Pisau, Begal Bawa Kabur Motor Driver Ojol di Semarang)

"Para pemenang tersebut berhak mendapat hadiah Vlog Terbaik Juara 1 senilai Rp 7.000.000;

Juara 2 Rp 5.000.000; dan Juara 3 Rp 3.000.000. Sedangkan juara favorit masing-masing mendapatkan hadiah Rp 1.500.000," bilang Muchammad Helmi Umam, S.Ag, M.Hum ketua pelaksana.

Kedepannya, Helmi Umam berharap agar kegiatan ini menjadi embrio bagi tumbuhnya semangat-semangat serupa.

Yakni, bagaimana dalam lingkup kecil kegiatan mahasiswa tidak hanya berhenti pada wacana.

(BACA JUGA: Awas! 10 Modifikasi yang Dilarang Polisi, Nomor 7 Bikin Garuk-garuk Kepala)

Akan tetapi lebih pada tataran konstekstual kehidupan sehari-hari yag seringkali luput dari perhatian.

“Ini adalah permulaan, kami berharap kedepan kita bisa membangun peradaban tidak hanya dengan wacana, tapi melalui kajian teknis yang kontekstual,” pungkas Helmi Umam.

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular