Breaking News! Oknum Polisi Yang Video Punglinya Viral Dibebastugaskan, Bila Bersalah Akan Dipecat!

Arseen - Kamis, 5 April 2018 | 20:30 WIB
YouTube/benni eduward
Oknum Polantas Palembang yang meminta 'uang damai'

Saat itu, menurut pemilik akun, ada lima pengendara sepeda motor yang ditilang lantaran tidak menghidupkan lampu utama serta tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM).

Oknum Polisi Bripka TA diduga meminta uang damai Rp 100.000.

(BACA JUGA: Heboh.. Video Polisi Terciduk Pungli, Diminta Kembalikan Uang Eh Malah Murka)

Namun, korban di dalam video mengaku hanya memiliki uang Rp 20.000.

Bripka TA, lanjut si pemilik akun, akhirnya meminta uang Rp 50.000 kepada korban dan kemudian diberikan setelah korban meminjam dari teman kuliahnya.

Pemilik akun menyorot ke arah Bripka TA dan memintanya untuk mengembalikan uang korban dan menerbitkan surat tilang.

Akan tetapi, Bripka TA malah membantah.

"Bripka TA bersikeras tidak memungut, logikanya kalau sebelumnya dia tidak terima uang, seharusnya korban sudah ditilang, kenapa baru sekarang setelah diminta? Uang 50.000 tidak kembali padahal korban sudah dibuatkan surat tilang tapi slip biru, saya tanyakan kenapa tidak slip merah karena korban bersedia ikut sidang? Slip birunya tanpa keterangan nomor rekening Brivia," tulis Benni dalam keterangan video yang sudah ditonton lebih dari 719.000 kali itu.

Bripka TA akhirnya meminta kunci sepeda motor korban dan menahan motor tersebut.

Kejadian itu lalu dilaporkan ke polisi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Video Pungli ke Pemotor yang Ditilang Viral, Polisi Dibebastugaskan"

Penulis : Arseen
Editor : Arseen


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular