(BACA JUGA: Penumpang Siap-siap Terlantar, Senin Besok Driver Ojol Stop Beroperasi, Ini Sebabnya)
Waktu yang dicetak Vinales bisa saja menggusur Marquez yang berada di puncak.
Vinales yang geram langsung memperlambat lajunya dan menyatakan kekesalannya pada Marquez.
Beberapa kali Vinales kasih isyarat kesal ke Marquez.
Ditanya tentang hal itu ketika selesai sesi kualifikasi, Marquez mengaku salah dan ucapkan permintaan maaf.
(BACA JUGA: Dikritik Saat Pertemuan Tertutup, Jawaban Rossi Langsung Menusuk Jantung Marquez)
"Saya menyesal dan merasa bersalah kepada Vinales karena saya tak melihatnya.
Saya lebih waspada pada Iannone saat itu," kata Marc Marquez.
Akibat ulahnya mengganggu Vinales saat sesi kualifikasi MotoGP Argentina, tandem Dani Pedrosa ini langsung kena karma.
Marquez memang sukses meraih pole position, tapi akibat ulahnya tersebut, dirinya dikenakan penalti dan harus start ke-4 saat balapan nanti.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR