(BACA JUGA: Aprilia Gelar Tes Privat Contek Tim Repsol Honda, Cal Crutchlow Bisa Makin Emosi)
Tapi selain itu, Lin Jarvis juga memiliki alasan lain dibalik keinginan Yamaha tetap memiliki tim satelit.
"Itu juga memberi kami peluang untuk merekrut pembalap muda ke MotoGP," kata Lin Jarvis.
Dengan memiliki pembalap muda di tim satelit, Lin Jarvis mengatakan bisa memberikan kesempatan mereka melanjutkan ke tim pabrikan.
"Di masa lalu, kami juga sudah membawa Ben Spies, 2011, dari Tech3 ke tim pabrikan," ujar Lin Jarvis.
(BACA JUGA: Pedas! Komentar Bos Ducati Bikin Panas Dingin Tim Yamaha, Ini Katanya...)
Spies bergabung bersama tim pabrikan Yamaha setelah Valentino Rossi memutuskan mencoba meniti karier di Ducati.
"Jika kamu tidak memiliki tim satelit, kamu tidak memiliki kesempatan itu," tambahnya.
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR