Resmi Jadi Pengganti Jorge Lorenzo di Ducati, Komentar Danilo Petrucci Bikin Melongo

Ahmad Ridho - Kamis, 7 Juni 2018 | 09:36 WIB
Instagram/petrux9
Danilo Petrucci

(BACA JUGA: Casey Stoner: Pembalap yang Bergabung dengan Ducati Akan Menjadi Juara, Tapi...)

Menanggapi kesempatan yang diberikan Ducati kepadanya, Danilo Petrucci pun menyatakan rasa terima kasih kepada jajaran pimpinan tim.

"Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada para manajer Ducati dan Ducati Corse yaitu Claudio Domenicali, Gigi Dall'lgna dan Paolo Ciabatti," ujar pebalap yang akrab disapa Petrux itu.

"Mereka telah menghargai saya sebagai orang pertama dan kemudian sebagai pembalap, jadi saya benar-benar tidak sabar untuk memulai petualangan baru ini di tim pabrikan," kata Petrucci lagi.

Lebih lanjut, Danilo Petrucci -yang musim ini tampil bagus bersama tim Pramac Racing- mengungkapkan tekad untuk meraih prestasi terbaiknya sebelum menjadi bagian tim Ducati.

(BACA JUGA: Jorge Lorenzo Pindah ke Honda, Casey Stoner Malah Ejek Valentino Rossi, Begini Katanya...)

"Sekarang yang saya ingin lakukan adalah menyelesaikan tahun ini dalam lima besar di klasemen dan kemudian memulai musim baru bersama Ducati Team," ucap Petrucci.

Saat ini, Petrucci berada di peringkat keenam klasemen sementara pebalap dengan raihan 63 poin.

Posisi itu lebih baik empat setrip ketimbang Jorge Lorenzo yang masih tertahan di urutan ke-10 dengan koleksi 41 poin.

Source : bolasport.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular