Apa Bedanya Busi Panas dan Dingin? Efek ke Mesinnya Apa?

Mohammad Nurul Hidayah - Kamis, 5 Juli 2018 | 09:24 WIB
Ilustrasi perbedaan busi panas dan dingin

MOTOR Plus-online.com - Kadang masih aja kita bingung dengan istilah busi panas atau busi dingin?

Nah jangan keburu bingung, meski ada istilah busi panas dan dingin, kalau kendaraan baru dimatikan setelah dipakai, busi bakal sama-sama panas kok!

Perbedaan keduanya ada pada panjang insulator yang menentukan sebuah busi cepat atau tidaknya sebuah busi dalam melepaskan panas.

Apa perbedaannya cuma di ukuran fisiknya saja? Jelas tidak.

(BACA JUGA: Simak... Langsung Cek Komponen Ini, Kalau Busi Sering Mati)

Busi dingin punya ujung insulator lebih pendek sehingga lebih cepat membuang panas.

Sedang busi panas dengan insulator lebih panjang dapat menyimpan panas dalam waktu lebih lama. 

Dok. OTOMOTIF
Ragam busi mobil


“Busi panas memilik daya hantar panas yang lebih kecil dibanding busi dingin, sehingga suhu busi relative lebih panas ketika bekerja,” ungkap Taqwa Surya Swasono Tuner Garden Speed di Cilandak, Jakarta Selatan kepada GridOto.com

Busi panas punya kemampuan susah melepas panas dan mudah jadi panas dibanding busi standarnya.

(BACA JUGA: Modif Keren Minerva Megelli Bermesin Ninja dengan Rasa Khas Italia)



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular