MOTOR Plus-online.com - Turing bukan hanya dilakukan di dalam negeri, tapi bisa juga lintas negara.
Asia sampai Eropa bahkan Afrika bisa dilintasi biker asal Indonesia.
Stephen Langitan baru saja menuntaskan solo touring Jakarta-London pada 17 Agustus 2018 lalu.
Ia berhasil menempuh jarak sejauh 27.400 km dan melintasi 22 negara.
(BACA JUGA: Mengejutkan, 5 Fakta Kasus Pungli SIM yang Menyeret Kapolres Kediri, Seminggu Dapat Rp 50 Juta)
Melakukan turing lintas negara seperti yang dilakukan Stephen tentu membutuhkan berbagai kesiapan, salah satunya administrasi.
Stephen pun membeberkan berbagai dokumen yang dibutuhkan untuk turing lintas negara.
"Paspor, visa dan beberapa dokumen dibuat di Jakarta agar selama perjalanan tidak terganjal perizinan," kata Stephen dalam konferensi pers di Jakarta (23/8/2018).
"Lima visa yang saya persiapkan di Jakarta, yaitu visa India, Pakistan, Iran, Schengen (visa Uni Eropa) dan Inggris," papar Stephen.
(BACA JUGA: Bikers Mah Bebas, Club Motor Yamaha NMAX Dikecam Netizen Karena Kasih Contoh Buruk di Jalan Raya)
Selanjutnya ialah Surat Izin Mengemudi (SIM) internasional.
Agar terverifikasi sebagai pengemudi motor yang sah di luar negeri, ia membutuhkan SIM internasional ini.
Lalu ada Carnet de Passages en Douane (carnet).
Carnet atau 'Paspor motor' tersebut diperlukan agar motor berpelat nomor Indonesia dapat melintas di luar negeri.
(BACA JUGA: Diduga Sengaja Tabrak Pemotor Sampai Tewas di Solo, Pengemudi Mercy Diancam Hukuman Ini)
Pengajuan carnet harus dilakukan melalui Ikatan Motor Indonesia (IMI).
"Tiap memasuki negara tujuan, carnet diperiksa dan dicocokkan dengan keadaan motor," terang Stephen.
Yang terakhir adalah asuransi.
"Di beberapa negara seperti Iran dan Italia, asuransi sekali pakai ini diperlukan ketika terjadi kecelakaan dan melibatkan pihak ketiga.
(BACA JUGA: Pengendara Honda Beat Tewas Ditabrak Mercy di Solo, Anaknya yang Berusia 9 Bulan Sudah Kasih Firasat)
Asuransi ini diurus ketika hendak memasuki negara tujuan," kata Stephen.
Nah, itu tadi berbagai dokumen administratif yang dibutuhkan ketika turing lintas negara.
Jangan lupa dibuat ya, Sob, kalau punya rencana turing lintas negara!
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR