Menurut Ezpeleta, aspal baru di Autodromo Hermanos Rodríguez akan memiliki resiko yang sama dengan Sirkuit Silverstone yang baru saja gagal menggelar balapan.
(BACA JUGA: Tes Privat Lagi di Aragon, Rossi Jajal Mesin Baru Yamaha?)
Namun demikian, keputusan tersebut tidak menutup kemungkinan digelarnya seri balap di Meksiko.
Lebih-leibh jika lolos dalam tes kelayakan.
"Setelah insiden yang baru kami alami di Silverstone dengan aspal barunya, kami tidak ingin melaju dimanapun sebelum diadakan tes terlebih dahulu," ujar Ezpeleta.
Saat ini para pebalap MotoGP sedang bersiap untuk seri balapan selanjutnya yakni MotoGP San Marino yang akan digelar pada 7-9 September mendatang di Sirkuit Misano.
KOMENTAR