Tampil Gagah Ala Supermoto, Yamaha Nmax Ini Langsung Dijuluki Maximoto

Arseen - Jumat, 21 September 2018 | 14:31 WIB
Dok.M+
Yamaha Nmax Dijuluki Maximoto

MOTOR Plus-online.com - Yamaha NMAX lansiran tahun 2016 ini dibuat berbeda. Mungkin ini NMAX pertama yang mengusung genre supermoto.

Bryan Adam Maula memang ingin tampil beda dari NMAX lainnya. Agar tampil beda bergaya Supermoto, semua ini dikerjakan di Ric’s Garage di kawasan Cawang Jakarta Timur.

“Setelah jadi, NMAX ini sering dipanggil Maximoto oleh beberapa rekan yang sering nongkrong di bengkel tersebut. Makanya, NMAX ini diberi nama Maximoto,” ujar pria berbadan gempal dan bewokan itu.

MENINGGIKAN GROUND CLEARENCE.

Ubahan pertama yang dilakukan adalah dengan mengubah suspensi depan-belakang.

(BACA JUGA: Suzuki Satria F150 Fi Dimodifikasi Pakai Kaki-kaki Motor Sport, Telan Biaya Sampai Rp 100 Juta!)

Ground clearancenya dibuat lebih tinggi, shock depan ditinggikan sekitar 8 cm.

Caranya murah dan gampangnya, hanya diganjal pada bagian suling. Pipa suling yang ada di dalam sok, diganjal agar posisi as sok lebih naik.

Otomatis ketika terpasang sok akan lebih panjang dibandingkan standar.

Dok.M+
Yamaha Ini Nmax Langsung Dijuluki Maximoto
Kemudian sok belakang ditinggikan 5 cm, dengan memakaikan anting sok kepunyaan Honda Supra X 125, dan berikut ulir pernya.

“Sudah dijajal di trek semi off-road dan hasilnya memuaskan,” ucap Bryan pria asal Depok, Jawa Barat.

(BACA JUGA: Dikasih Baju BMW HP4, Padahal Aslinya Motor Ini Banyak Ditemui di Indonesia Lho!)

PELEK DAN BAN.

Setelah shock sudah beres, lanjut ke sektor kaki-kaki. Mulai dari pelek memakai bahan almunium dengan lebar depan 2.50x14 dan belakang 3.50x14.

Kemudian, pelek yang mulanya 13 inci dan sekarang jadi 14 inci. Lalu, dijejalkan ban Dunlop 120/70-14 serta 140/70-14.

“Mengawal pelek dan ban ini, disandingkan tromol aftermarket khusus NMAX dan jari-jari TDR,” paparnya, yang dibantu bengkel Ric's Garage Jl. Cawang Baru Utara No. 27, RT.5/9, Cipinang Cempedak, Jatinegara, Jakarta Timur.

VARIASI.

Menguatkan kesan supermoto, revisi tentunya dilakukan di beberapa bagian, sepert setang Fatbar berikut barpad dan handguard, dengan ini riding positionnya lebih nyaman dan supermoto banget.

(BACA JUGA: Bukan Cuma Punya Yamaha Byson, Sokbreker Motor Yamaha Ini Juga Jadi Langganan Anak Custom)

Kemudian windshield depan diganti milik XMAX yang bentuknya lebih besar dan mirip visor motor adventure.

Dok.M+
Yamaha Ini Nmax Langsung Dijuluki Maximoto
Di bagian moncong depan, juga ditambahkan moncong yang dikustom khusus NMAX.

“Lalu di bagian bawah deck juga dipasang engine guard, agar tidak ada batu atau kotoran yang langsung menimpa mesin bila melewati jalan off road,” tambah Bryan yang tiap hari kerja rute Depok-Jakarta.

BODY DECAL ALA SKATEBOAR.

“Lanjut ke bodi memakai full stiker decal. Desainnya kebetulan saya yang bikin dan cetak sendiri.

Design mengusung tema Skateboarding dengan memakai artwork papan skateboard ternama, seperti Powell Peralta dan Santa Cruz,” ucapnya yang juga merupakan seorang skateboarder sebagai jati dirinya.

DATA MODIFIKASI

Knalpot    : OVER racing

Handguard    : Acerbis

Stang fatbar    : Fastbike

Barpad    : Renthal

Ric's Garage    : 0813-1985-8673

Penulis : Arseen
Editor : Arseen


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular