Sejarah Kawasaki Ninja Empat Silinder Berkapasitas Mesin 250 cc, Powernya Sentuh 45 dk!

Arseen - Sabtu, 29 September 2018 | 15:55 WIB
Kawasaki
Versi tahun 1988-1990 unik nih lampu depannya

Kawasaki
Kawasaki ZXR250/ Ninja ZX2R 1990-1995
Mengintip bursa motor dan forum luar negeri, Kawasaki ZX-2R ini dijual di rentang harga $5000-6000 yang setara dengan Rp 66 juta hingga 80 jutaan tergantung kondisi.

Tapi Sobat GridOto harus ingat, itu belum termasuk biaya pengiriman dan biaya masuk serta pajak yang harus dibayarkan saat masuk ke Indonesia ya...

Apalagi kalau harus memperhitungkan biaya pengurusan surat-surat. Bodong sih memang lebih murah, tapi enggak tenang kalau dipakai jalan-jalan!

Kawasaki
Empat pilihan warna Kawasaki ZXR250 / Ninja ZX-2R

Lalu kenapa sih Kawasaki Indonesia tidak memproduksi Kawasaki Ninja 250 empat silinder seperti Kawasaki ZX-2R ini?

Sekarang Sobat GridOto bisa bayangin aja, Kawasaki Ninja 250 terbaru saja harganya sudah tembus Rp 70 jutaan.

Ditambah lagi faktor mesin Ninja empat silinder lawas ini masih menggunakan karburator, sehingga perlu ada riset lagi untuk mesin barunya yang harusnya menggunakan sistem injeksi.

Jadi enggak usah heran kalau mesin empat silinder yang lebih banyak komponen ini bisa saja dijual dengan harga diatas Rp 100 jutaan meski hanya 250 cc.

Masih mau beli kalau harganya segitu demi suara kayak di video ini Sob?

Penulis : Arseen
Editor : Arseen


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular