(BACA JUGA: Baru Tahu, Ternyata Bensin Khusus Motor MotoGP Ada 2 Macam, Ini Dia Spesifikasinya)
Pemasangan aluminium foil ini untuk menjaga bensin agar tetap dingin.
Tujuannya agar bensin yang sudah didinginkan di tangki tidak menguap yang bisa mengurangi jumlah bensin di dalam tangki.
Ingat, di balap seperti MotoGP setiap tetes bensinnya saja akan sangat berharga.
Makanya, enggak heran kalau para mekanik putar kepala agar bensin tetep dingin dan tidak menguap sebelum balap.
(BACA JUGA: Demi Bisa Berlaga di MotoGP Jepang, Ini yang Dilakukan Jorge Lorenzo)
Sebab ada peraturan yang mengatur suhu bensin ketika dimasukan ke tangki tidak boleh lebih dingin 15 derajat celcius lebih dari suhu udara sekitar.
Artinya, jika suhu udara 25 derajat celcius, maksimal suhu dingin bensin yang dimasukan adalah 10 derajat celcius.
Selain itu, ada teknik lain yang dimanfaatkan mekanik Valentino Rossi agar tidak ada bensin yang terbuang percuma.
Tangki MotoGP memiliki slang hawa dengan tabung penampung bensin jika tangki terlalu penuh.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR