Honda CBR150 Terbaru Meluncur, Power Kecil Tapi Harga Tambah Mahal, Terus Apa Kelebihannya?

Ahmad Ridho - Sabtu, 20 Oktober 2018 | 09:35 WIB
AHM
Pilihan warna standar Honda CBR150R

Kocak, Kembaran Valentino Rossi Jadi Perhatian di Sirkuit Motegi Saat FP3 Berlangsung

Honda CBR150R masih pakai mesin lawasnya yakni 150 cc DOHC dengan power sebesar 18,6 dk dan torsi 14,4 Nm.

Output itu masih di bawah All New R15 yang powernya tembus 19,04 dk dengan torsi 14,7 Nm, atau GSX-R150 yang powernya 18,9 dk dengan torsi 14 Nm.

Namun, sebagai kompensasi atas power yang paling kecil padahal harganya paling mahal, AHM memberikan fitur yang enggak ada di kompetitornya.

Astra Honda Motor
Honda CBR150R baru

Fitur itu antara lain adalah adanya ABS, yang membuat Honda CBR150R jadi sport fairing 150 cc pertama di Indonesia yang pakai fitur ini.

Marc Marquez Bakal Gabung Ducati, Begini Komentar Andrea Dovizioso

Perangkat ABS memang punya harga yang cukup tinggi.

Lihat saja versi standarnya yang tanpa ABS (warna merah AHRT) hanya dijual Rp 34,5 juta.

Coba tengok ke kubu sebelah buat perbandingan, Yamaha NMAX tanpa ABS dijual Rp 26,9 juta, sedangakan tipe ABS-nya Rp 30,65 juta.

Ada gap Rp 4 jutaan antara motor yang pakai ABS dan tanpa ABS.

Source : GridOto.com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular