Anjay! Honda CBR150R Terbaru Ternyata Usung Fitur Dari Moge Honda

Fadhliansyah - Sabtu, 20 Oktober 2018 | 19:45 WIB
Astra Honda Motor
Honda CBR150R baru


MOTOR Plus-online.com - Fitur ESS alias Emergency Stop Signal adalah salah satu fitur terbaru yang disematkan di Honda CBR150R versi terbaru.

Tapi fitur ESS ini hanya disematkan pada varian tertinggi dari CBR150R saja.

Lalu apasih ESS itu? Simak terus ya!

"Fitur ini sebenarnya diturunkan dari moge Honda, yaitu Goldwing," kata Endro Sutarno dari Technical Service Division PT. Astra Honda Motor (AHM).

Hasil Kualifikasi MotoGP Jepang 2018: Mengejutkan, Dovizioso Bakal Start Pertama, Marquez ke-6 dan Rossi ke-9

Hasil FP4 MotoGP Jepang 2018: Terjungal di Akhir Laga Marquez Tetap Perkasa, Valentino Rossi Kehabisan Tenaga

Lebih jauh ia menjelaskan jika ESS akan menyalakan sinyal darurat dengan mengedipkan semua lampu sein secara cepat ketika sedang melakukan panic brake atau pengereman mendadak.

"Jadi pengguna jalan lain bisa mengetahui dan mengantisipasi ketika pengendara Honda CBR150R sedang melakukan pengereman keras dan mendadak," jelasnya.

Astra Honda Motor
Jika terjadi pengereman keras pada kecepatan di atas 50 km/jam, lampu hazzard akan berkedip cepat

Kondisi pengereman dianggap panic brake tentu saja ada syaratnya.

"Salah satunya adalah kecepatan, ESS akan aktif ketika pengereman keras dilakukan di kecepatan di atas 50 km/jam," bebernya.

Ajaib, Jatuh dan Terseret Motor di Akhir Sesi FP4 MotoGP Jepang, Marc Marquez Kembali Lolos dari Cedera

Lalu apa bedanya dengan hazzard? Karena saat ESS aktif semua lampu sein akan berkedip.

"Bedanya ada pada ritme nyala lampunya. Hazzard itu pip... pip... pip... ada jeda agak lama. Sedang ESS berkedip sangat cepat. Jadi ESS ini berbeda dengan hazzard, ungkap Endro.

Penasaran kan? Nanti kita coba ya kalau sudah ada motornya di kantor redaksi!

Selain fitur ini, CBR150R baru juga memiliki banyak perubahan lainnya.

Nekat Nyolong Motor di Masjid, Pria Ini Akhirnya Ditembak Polisi

Dimulai dari desain, fairing depan diubah dengan windshield yang lebih tinggi dan cembung, perubahan ini sukses membuat tampilan depan yang sebelumnya terlihat kekecilan jadi lebih berisi.

Spionnya kini punya braket yang mirip dengan CBR250RR.

Di balik fairing, speedometer digitalnya meski masih sama desainnya dengan versi sebelumnya namun kini sudah negative display sehingga lebih sporty.

Kaki-kakinya, desain pelek berubah. Palangnya lebih lurus-lurus yang desainnya persis Honda CB150 ExMotion di Thailand.

OtoRace: Seru! Ada Balap Motor Custom di Anyer Krakatau Bike Festival 2018

Di area pengereman, aplikasi disc brake wave atau bergelombang membuat tampilannya mirip CBR250RR.

Suspensinya, kini bukan cuma belakang, yang depan pun dilengkapi dengan 5 tingkat preload adjustable.

Sedang untuk harga, New Honda CBR150R dijual mulai Rp 33, 8 juta untuk versi standar dan Rp 37,8 juta buat varian dengan fitur ABS.

Source : GridOto.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Fadhliansyah


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular