Baca Juga : Edan Motor Kawasaki Ninja RR Mono Berubah Total Jadi Scrambler
Mengingat saat ini kondisi cuaca sedang buruk yang ditandai dengan angin kencang sehingga mengakibatkan banyak pohon yang tumbang.
Saksi mata yang rumahnya berada persis di depan lokasi kejadian, Victor R Subu mengatakan bahwa pada saat kejadian mereka sedang berada didalam rumah dan tiba-tiba mereka mendengar ada bunyi yang sangat besar dari depan rumah.
Mendengar bunyi tersebut ujar Victor dia bersama anggota keluarga lainnya langsung keluar rumah mendatangi sumber bunyi yang ternyata pohon di depan rumah ada yang tumbang.
Victor menuturkan pihaknya lebi kaget lagi karena pohon tumbang tersebut ternyata menimpa pengendara sepeda motor yang sedang lewat di jalan raya.
Baca Juga : Terlibat Cekcok dengan Anggota TNI di Pasar Cirebon, Tukang Parkir Digiring ke Kodim dan Lakukan Ini
“Kami bersama warga langsung mengevakuasi korban serta membersihkan material berupa pohon kayu agar bisa dilewati kendaraan,”kata Victor.
Victor menuturkan bahwa pada saat mendengar bunyi pada awalnya dia berpikir ada barang yang jatuh di rumahnya namun setelah dilihat diluar ternyata ada pohon tumbang yang langsung menimpa pengendara sepeda motor.
“Aduh pak ngeri sekali kedua korban langsung berada dibawah rimbunan pohon. Ada yang meninggal langsung di tempat kejadian sedangkan korban lainnya dibawa ke rumah sakit guna mendapatkan perawatan medis,”kata Victor.
Pantuan Pos Kupang di lokasi kejadian, warga tampak berusaha membersihkan ranting pohon yang tumbang serta mengeluarkan sepeda motor. Diantara sela-sela pohon tampak darah korban tergenang di aspal.
Korban yang meninggal usai disemayamkan di kamar mayat RSUD Ende lalu dibawa keluarganya untuk dikuburkan sedangkan korban yang menderita luka-luka dibawa ke UGD RSUD Ende untuk mendapatkan perawatan medis.
Artikel ini telah tayang di pos-kupang.com dengan judul BREAKING NEWS : Melintas di Jalan Hasanudin, Warga Ende Tewas Ditindis Pohon,
Source | : | POS-KUPANG.com |
Penulis | : | Indra GT |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR