Yamaha Lexi Belum Setahun Blok Mesin Pecah, Ini Penjelasan Yamaha Indonesia

Fadhliansyah - Sabtu, 9 Februari 2019 | 07:35 WIB
Facebook/Said Alfian/Group Honda Vario 150 eSP
Detail Blok mesin Yamaha Lexi 125 pecah

MOTOR Plus-online.com - Sejak kemarin media sosial diramaikan oleh kasus mesin Yamaha Lexi yang pecah saat dipakai jalan.

Kasus ini ramai dibicarakan di media sosial Facebook oleh akun bernama Said Alfian di grup Honda Vario 150 eSP.

Dari foto yang diunggah di Facebook, terlihat blok mesin Yamaha Lexi pecah dan terlihat setang piston yang menjulur keluar blok mesin.

Netizen pun memberikan berbagai komentar dan spekulasi penyebab blok mesin Yamaha Lexi bisa pecah.

Baca Juga : Bikin Melongo! Harga Bodi Set Honda Scoopy yang Dirusak Usai Ditilang Tembus Angka Segini

Baca Juga : Emang Bener Ya! Nomor Motor Beli Tunai Sama Kredit Itu Beda?

Facebook/Said Alfian/Group Honda Vario 150 eSP
Blok Mesin Yamaha Lexi 125 pecah tanpa sebab

Karena motor Lexi tersebut umurnya baru enam bulan.

Antonius Widiantoro selaku Manager Public Relation PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menanggapi kasus ini.

"Lebih baik konsumennya disuruh ke bengkel resmi Yamaha untuk dilakukan pengecekan apa penyebabnya. Apakah karena water hammer atau faktor yang lain. Nanti biar service advisor yangg memeriksa dan menjudgment," ucap Antonius kepada MOTOR Plus-online.com.

Menurut Antonius, kejadian tersebut bisa diklaim ke bengkel resmi kalau memang bukan karena kesalahan pengguna.

Baca Juga : Kasus Makin Panjang! Pria yang Ngamuk Hancurkan Motor Honda Scoopy Terancam Penjara 4 Tahun

"Kalau memang masuk dalam kriteria garansi dan bukan karena kesalahan pemakaian, proses klaim dapat dilakukan."

"Tetapi kalau karena kesalahan pemakaian atau penggunaan, dan tidak masuk kriteria garansi, ya tidak bisa klaim," lanjut Antonius.

Nah, jadi sebaiknya memang harus dicek terlebih dahulu sebelum menyalahkan pabrikan motor.

Karena bisa jadi perawatan atau penggunaan yang kurang tepat yang menyebabkan hal tersebut terjadi.

 

Penulis : Fadhliansyah
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular