Mantap Nih, Program Balap Baru AHM, Pembalap Muda Wajib Naik NSF100

Indra GT - Sabtu, 9 Februari 2019 | 15:40 WIB
Indra GT/Motorplus-online.com
Launching tim AHRT musim 2019 di Bandung, (9/32/2019)

Musim 2019 skuat binaan AHM alias AHRT mengumumkan line-up pembalapnya yang ikut di ajang international seperti FIM CEV Repsol Moto2 dan Moto2 kemudian ajang balap motor Asia atau Asia Road Racing Championship (ARRC).

Seperti dibeberkan  Direktur Marketing AHM Thomas Wijaya, "Pembinaan berjenjang dan terstruktur oleh AHM mulai dari hulu berupa sekolah balap untuk pembalap usia dini bertalenta."

Kemudian tak berhenti sampai di pencarian bibit pembalap muda bertalenta.

Baca Juga : Ternyata Speedometer di Motor Sengaja Dibuat Enggak Akurat, Ini Alasannya

"Semua dilanjutkan ke kompetisi balap nasional hingga kelas balap bergengsi internasional di Eropa, CEV International Championship," ujar Thomas Wijaya.

Line-up pembalap AHRT yang ikut kancah internasional adalah Gerry Salim (FIM CEV Repsol Moto2), Mario Suryo Aji (FIM CEV Repsol Moto3), Rheza Danica dan Andi Farid Izdihar (ARRC SS600) serta Awhin Sanjaya, Irfan Ardiansyah dan Lucky Kadi (ARRC AP250).

Penulis : Indra GT
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular