MOTOR Plus-online.com - Siapa yang enggak tahu lagu berjudul Aishiteru?
Yap, lagu yang populer dibawakan oleh grup band Zivilia itu vokalisnya ditangkap polisi.
Zulkifli atau tenar dipanggir Zul diringkus polisi karena diduga memiliki sabu-sabu dan ekstasi.
Dikutip dari Tribunnews.com, Zul ditangkap pada Jumat (1/3/2019) di Apartemen Gading River View City Home, Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara.
Baca Juga : Curhatan Penggila Motor 2-tak, Yamaha 125Z Termasuk 'Spesies Langka' di Jalanan
Baca Juga : Menelusuri Pedagang Lelang Motor Bekas Murah, Didatangi ke Lokasi Ternyata Salah Alamat
Ia ditangkap bersama tiga orang rekannya bernama Rian (26), Andu (28), dan D (26).
Penangkapan tersebut terjadi setelah polisi membekuk tiga orang pengedar lainnya di Hotel Harris, Kelapa Gading, Jakarta Utara pada Kamis (28/2/2019).
Dari tangan Zul dan rekan-rekannya, polisi menyita barang bukti berupa 51,096 kilogram sabu-sabu dan 54.000 butir ekstasi.
Jauh sebelum ditangkapnya Zul, ternyata dirinya penggemar motor sport.
Baca Juga : Barang Langka, Kawasaki Kaze-R Dijual Murah, Kondisi Mulus dan Surat Lengkap
Selain itu, Zul juga senang modifikasi motor dan sering berkunjung ke bengkel modifikasi Tauco Custom.
Zul tercatat pernah memiliki motor Honda CBR250R yang sudah dimodifikasi di Tauco Custom.
Vokalis berambut gondrong ini mengaku menghabiskan dana sampai Rp 30 juta untuk memodifikasi motornya.
Sepulang dari Jepang, Zul mengaku memang suka motor dan modifikasi.
Baca Juga : Depok Mencekam, Video Begal Motor Sadis Beraksi Lukai Pemotor, 3 Tersangka Diringkus
Baca Juga : Trik Pasang Cakram Belakang di Motor Yamaha Aerox 155 VVA, Modalnya Enggak Mahal
Selain itu bacaan favoritnya adalah Tabloid Motor Plus.
"Saya senang motor karena punya dan sering baca tabloid Motor ya.
Terutama pas balik ke Indonesia setelah pulang dari Jepang.
Ngelihat Motor Plus dan melihat motor-motor modif yang memang modelnya keren-keren banget, jadi awal kalinya pengen punya motor gede (sport) dari situ," kata Zul, dalam sebuah video yang diunggah pada 19 Juli 2013.
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR