MOTOR Plus-online.com - Helm motor yang rutin dipakai harian, bisa terlihat kusam.
Ini diakibatkan banyak hal, namun yang paling sering terjadi, karena helm sering terpapar sinar matahari.
Biasanya helm yang kusam, cara mengobatinya ya dengan dicat kembali.
Namun ada cara lain yang bisa dicoba, biar helm kembali kinclong seperti baru.
Baca Juga : Memilukan, Driver Ojol Tutup Usia di Warung Kopi Usai Antar Penumpang, Saksi Mata Bilang Kelelahan
Baca Juga : Breaking News! Dikabarkan Ditangkap KPK, Ketua Umum PPP Romahurmuzy Ternyata Penggemar Moge
"Cara mengkilapkan helm yang kusam, adalah coating," jelas Stefanus Yoga dari Detailworks Motospa.
Proses coating yang dimaksud Yoga sendiri, bisa dilakukan selama punya alat-alatnya.
Yuk kita simak langkah-langkahnya, diawali dengan deep cleaning.
"Deep cleaning merupakan proses membersihkan helm, sampai ke sela-sela ventilasi, visor dan lain-lain," tambah Yoga.
Selama deep cleaning, Yoga menggunakan cairan all purpose cleaner dan berbagai kuas kecil.
Setelah deep cleaning, dilakukan masking menggunakan masking tape, yang mirip selotip kertas.
"Masking dilakukan untuk menutupi bagian-bagian karet helm seperti list, agar tidak terkena kompon," sebut Yoga.
Karet memang tidak boleh kena kompon, karena bisa membuatnya memutih.
Setelah helm di-masking, dilakukan paint correction, yang menurut Yoga merupakan proses terpenting.
"Dilakukan 2 step, yaitu polishing dan finishing," tukas Yoga, yang workshop-nya berlokasi di Jalan Deplu Raya No. 74, Bintaro, Jakarta Selatan.
Untuk proses polishing, digunakan mesin yang putarannya bisa diatur, yang menurut Yoga lebih baik dibanding pakai digosok pakai tangan.
"Soalnya menggunakan mesin, putarannya lebih stabil dan bisa disetel, sehingga hasilnya lebih merata," sebutnya.
Berkat dipoles, cat helm terlihat lebih mulus karena menghilangkan baret-baret halus serta kontaminasi lain seperti minyak.
Setelah dipolish, dilakukan coating, sebanyak 2 layer atau lapisan.
"Coating adalah pemberian lapisan ceramic coating, untuk melindungi lapisan cat agar tidak cepat pudar," tambah Yoga.
Selain melindungi, ceramic coating yang materialnya mirip kaca ini, membuat cat helm tidak mudah berjamur.
"Soalnya punya efek daun talas terhadap air, dan yang penting mengkilapkan helm," tutup Yoga.
Simak video singkatnya di bawah :
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR