Suspensi depan sudah menganut tipe upside down berkelir emas dengan diameter as sebesar 37 mm.
Baca Juga : Miris, Video Iring-iringan Pengantar Jenazah Blokir Jalan Sambil Teriak, Mobil Warga Dipukuli
Suspensi upside down tersebut dipasangkan dengan pelek lebar berukuran 2.75 inci ring 17, yang dibalut ban berukuran 110/70-17.
Sementara di belakang, sudah menggunakan suspensi monosok dengan link.
Swing arm MT-15 sendiri terbuat dari alumunium dengan bentuk yang besar dan kokoh.
Pelek belakang MT-15 ini berukuran lebar 4 inci ring 17 inci, yang dibungkus ban 140/70-17.
Baca Juga : Mengejutkan, Cuma Segini Uang Muka dan Cicilan Yamaha NMAX 2019
Dari sisi mesinnya, MT-15 memiliki spesifikasi mesin yang mirip dengan R15.
Berkapasitas 155 cc, SOHC, 4 katup pendingin cairan dan injeksi bahan bakar. Diameter piston dan langkahnya juga sama dengan R15, 58 mm dan 58,7 mm.
Dengan mesin tersebut MT-15 mampu memuntahkan tenaga 19 Hp @10.000 rpm, dengan torsi 14, Nm @8.500 rpm.
Selain itu mesin MT-15 juga sudah dilengkapi dengan sistem katup VVA (Variable Valve Actuation).
Mantap, selamat buat Yamaha MT-15!
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR