Warga Bekasi Mengeluh, Banyak Jalan Rusak Yang Membahayakan Pemotor

Indra Fikri - Jumat, 3 Mei 2019 | 08:05 WIB
Tribun Jakarta
Jalan rusak di depan BTC Mal Bekasi, Jawa Barat

Baca Juga : Merinding Lihat Postingan Lukisan dari Pembalap MotoGP Jorge Lorenzo di Akun Pribadinya Jelang MotoGP Spanyol

Akes Jalan HM Joyo Martono yang merupakan jalur menuju gerbang tol membuat kondisi jalan tersebut sering dilintasi kendaraan jenis berat seperti bus hingga kendaraan truk logistik.

"Sering macet, enggak ada lubang aja macet ditambah lubang makin macet," jelas dia.

Sementara itu, Rino warga Kecamatan Mustikajaya yang setiap hari melintasi akes Jalan Joyo Martono mengatakan, imbas jalan rusak bukan hanya menggangu kenyamanan berkendara, tetapi juga membahayakan.

Sebab kata dia, ketika hujan deras melanda, lubang di jalan tersebut tergenang air sehingga menyulitkan pengendara terutama sepeda motor.

Baca Juga : Tanjakan Puncak Mencekam, Video Detik-detik Bus Nyelonong Mundur, Pemotor Kocar-kacir Nyaris Terlindas

"Bahaya karena enggak keliatan lubangnya ketutupan air tahu-tahu dalam bisa jatuh pengedara motor," ungkapnya.

Dia berharap Pemerintah Kota Bekasi dapat segera melakukan tindakan perbaikan jalan. Sebab, Jalan HM Joyo Martono merupakan akses jalan protokol yang setiap waktu padat kendaraan.

"Mudah-mudahan cepet perbaikin jangan sampe rusaknya makin parah," jelas dia.

 

Artikel ini telah tayang di Tribunjakarta.com dengan judul Akses Jalan HM Joyo Martono Bekasi Timur Rusak Parah

Source : Tribun Jakarta
Penulis : Indra Fikri
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular