Valentino Rossi Makin Pede, Nih Penampakan Knalpot Baru Motor MotoGP Yamaha M1

Joni Lono Mulia - Kamis, 20 Juni 2019 | 13:15 WIB
Yamaha Motor Racing srl
Knalpot baru di motor Yamaha M1 Maverick Vinales di tes MotoGP Catalunya 2019

Nah di sesi latihan resmi MotoGP Catalunya dan tes MotoGP Catalunya kemarin, Yamaha M1 pakain knalpot baru dengan moncong lebih lebar.

Bentuknya tidak lonjong namun segitiga yang lebar di ujungnya.

Sebagaimana diungkapkan direktur tim Monster Energy Yamaha MotoGP, Massimo Meregalli soal knalpot baru itu.

"Di tes MotoGP Catalunya ini menjajal perangkat elektronik baru, tes knalpot dan meningkatkan akselerasi yang lebih lembut," beber Massimo Meregalli seperti dilansir Yamaha MotoGP.

Knalpot itu bukan barang baru karena Valentino Rossi sudah menjajalnya di latihan resmi MotoGP Catalunya, pekan lalu.

Baca Juga: Semangat Terus! Galang Hendra Siap Tempur Hadapi WSSP300 Misano

Hasilnya cukup bagus dibuktikan Valentino Rossi tampil konsisten dan sukses lolos langsung ke kualifikasi 2 (Q2) serta start di baris kedua raceday MotoGP Catalunya.

Kejutan lagi, Maverick Vinales mampu tampil tercepat di sesi tes MotoGP Catalunya lalu.

Pokoknya, aplikasi knalpot baru di Yamaha M1 bikin Valentino Rossi dan Maverick Vinales optimistis menghadapi ronde MotoGP berikutnya.

Jadi bikin penasaran apakan efek knalpot baru Yamaha M1 dapat mendongkrak performa Valentino Rossi dan Maverick Vinales.

Tunggu di ronde MotoGP selanjutnya di sirkuit Assen, (20/6/2019) mendatang.

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular