Geger Keyless Smart Key Honda PCX 150 Bisa Dibobol Maling, Begini Jawaban Ahli Kelistrikan Motor

Reyhan Firdaus - Senin, 24 Juni 2019 | 07:23 WIB
Reyhan Firdaus / Motorplus-online.com
Keyless Smart Key Honda PCX

Lalu Pak Wiet memberikan analisa, kalau motor yang dimaling tersebut bukanlah Honda PCX150 K97 yang dijual di Indonesia.

"Analisa saya, itu Honda PCX 125 2018, yang kunci kontaknya bukan keyless Smart Key, namun mekanikal atau menggunakan anak kunci biasa," sebutnya.

Memang, ada Honda PCX 125 versi baru yang desainnya mirip PCX 150 K97, meski ada perbedaan.

Honda PCX 125 yang dijual di Eropa dan Jepang, menggunakan kunci kontak mekanikal berpenutup magnet, yang juga dipakai Honda Vario dan BeAT.

Baca Juga: Pamulang Mencekam, Video Debt Collector Diserang Pendekar Banten, Yamaha V-ixion Tergeletak di Tengah Jalan

Honda UK
Honda PCX 125 masih pakai kunci kontak mekanikal

Selain mesin 125 cc dan kunci kontak mekanikal, rem belakang Honda PCX 125 ini masih tromol.

"Apalagi, TKP kejadian maling motor tersebut bukan di Indonesia," ungkap Pak Wiet.

Video tersebut, diupload oleh akun Amanda Pagliari, jurnalis wanita dari Brazil.

"Keyless seperti Smart Key sendiri, merupakan sistem pengaman kendaraan terbaik saat ini," tutup Pak Wiet.

Baca Juga: Sama-sama 110 Cc, Perbedaan Mesin Honda Genio dengan Scoopy Seperti Langit dan Bumi

Source : Instagram.com/pakwiet
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular