Daftar Harga Motor Sport Naked 250 cc di Indonesia, Benarkah Langka?

Reyhan Firdaus - Rabu, 3 Juli 2019 | 15:18 WIB
Kolase Motorplus-online
Beberapa motor sport naked 250 cc di Indonesia

4. Benelli TNT 249S & TNT25

Selanjutnya, ada duet Benelli TNT 249S dan Benelli TNT25, yang berasal dari keluarga TNT (Tornado Naked Tre).

Diluncurkan di Jakarta Fair 2019 kemarin, banyak pengunjung terpukau akan desain Benelli TNT 249S.

Itu karena seperti KTM Duke 250, desain Benelli TNT 249S juga ala motor streetfighter Eropa.

Fitur dan spesifikasinya juga terbilang mewah, terutama suara mesin yang bisa disimak videonya di bawah :

Baca Juga: Curhat Driver Ojol Diminta Antar Tas Warna Hitam, Ternyata Isinya Bikin Dengkul Gemetar

Dibanderol Rp 57 jutaan, tentu harga itu terhitung tinggi sehingga Benelli Indonesia punya model 250 cc naked lain.

Yaitu Benelli TNT25, yang desainnya lebih kalem dan mirip Benelli TNT 250 versi sebelumnya.

Mesinnya pakai 1 silinder DOHC pendingin air, dengan tenaga 24,13 dk / 9.000 rpm dan torsi 21,5 Nm / 7.000 rpm.

Harga Benelli TNT25 sendiri relatif rendah, hanya Rp 38,85 juta OTR Jakarta.

Baca Juga: Maling Motor Sadis Serang Polisi Pakai Senjata Tajam, Langsung Terkapar Tak Bernyawa



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular