Mudah Pasang Fluid Tube di Rem Belakang Motor, Simpel dan Gaya

Indra GT - Jumat, 12 Juli 2019 | 20:15 WIB
One3 Motoshop
HRC Fluid Tube, pengganti tabung reservoir rem belakang

Jika dilakukan sendiri, proses kuras dapat dilakukan dengan dua cara, yaitu kuras melalui tabung reservoir atau lubang hawa di kaliper rem.

Supaya bisa diakses, siapkan obeng plus untuk membuka tabung minyak rem atau kunci pas 8 mm dan slang bening untuk membuka lubang hawa.

“Selanjutnya cukup kendurkan klip pengikat selang menuju tabung reservoir yang letaknya ada di master rem,” tambahnya.

Kalau sudah, pasang klip pengikat fluid tube di master rem dan isi kembali minyak rem melalui selang tersebut.

Baca Juga: Bikin Cewek Histeris, Video Ariel Noah Libas Jalur Yogya-Salatiga Naik BMW R Nine T, Disergap Hujan Deras

Pastikan lubang hawa tertutup dan cairan sudah terisi cukup agar proses bleeding atau buang angin rem bisa dilakukan.

Proses bleeding dilakukan dengan cara pompa tuas rem hingga terasa padat dan tidak ada gelembung udara di sistem pengereman.

Terakhir, jangan lupa kencangkan lubang hawa kaliper dan tes fungsi rem dahulu sebelum motor kembali digunakan.

Artikel ini telah tayang di GridOto.com dengan judul Bukan Slang Biasa, Nih Cara Pasang Fluid Tube di Rem Belakang Motor

Source : GridOto.com
Penulis : Indra GT
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular