Resmi Diluncurkan, Spesifikasi Lengkap Honda ADV 150, Futuristik!

Indra Fikri - Kamis, 18 Juli 2019 | 19:53 WIB
Indra Fikri/Motorplus-online.com
Honda ADV 150 dengan tampilan futuristik diluncurkan oleh jajaran petinggi PT Astra Honda Motor di BSD Seporng (18/7/2019)

Untuk kenyamanan, telah dilengkapi dengan power charger pada console box depan dan jok berdesain lebih tinggi di bagian belakang yang akan menunjang kenyamanan dalam berkendara.

Dibekali pilihan fitur Anti-lock Braking System (ABS) dan Combi Brake System (CBS) dengan 3 piston kaliper, Honda ADV150 akan semakin membuat pengendaranya merasa aman dan nyaman.

Untuk memperkuat faktor kemananan, Honda ADV150 telah dilengkapi pula dengan fitur ESS (Emergency Stop Signal) pada tipe ABS.

Baca Juga: Honda ADV 150 Bikin Biker Enggak Jadi Beli Yamaha NMAX

Dimana ESS secara otomatis akan mengaktifkan lampu hazard saat melakukan pengereman mendadak, sehingga dapat memberikan peringatan ke pengendara di sekitarnya terutama pada posisi di belakang kendaraan untuk menghindari kemungkinan kecelakaan

ACG starter melengkapi kemampuannya agar tetap halus saat mesin dinyalakan.

Fitur ini bergandengan dengan ISS (Idling Stop System) khas Honda yang membuat mesin mati otomatis saat berhenti, dan menyala kembali hanya dengan memutar tuas gas.

Motor Plus/ Reyhan Firdaus
Cakram Honda X-ADV 150.

Motor Plus/ Indra GT
Honda ADV sudah dilengkapi keyless system, motor jadi makin aman.

Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular