Selain itu, spesifikasi GIVI E20 cukup menawan biar harganya terjangkau, Rp 500 ribuan saat diluncurkan sekitar tahun 2008an.
Kapasitasnya 39 liter dengan beban maksimal 3 kg, sehingga muat 2 helm full face.
Harga terjangkau dan kapasitas besar, gak heran banyak biker memilih box ini.
Sampai-sampai para kurir juga memakai box ini, makanya GIVI E20 punya gelar 'Box sejuta umat.'
Baca Juga: Posting Foto-foto Motor Skutik Yamaha NMAX Terbaru 2020, Bikers Ini Cuma Terdiam Dibully Netizen
Para pecinta GIVI E20, menceritakan bangganya mereka akan box motor murah meriah ini.
"Bentuknya gagah, muatnya banyak, sampai-sampai harga sekennya stabil," tukas Ikbal, salah satu GIVI E20 Lovers.
Pihak GIVI Indonesia sendiri, mengakui popularitas GIVI E20, meskipun tidak diproduksi lagi.
"Masih banyak yang cari GIVI E20, padahal sudah discontinued dan digantikan GIVI E43," tukas Anka, Marketing GIVI Indonesia.
Baca Juga: Sedih, Video Detik-detik Kecelakaan yang Menewaskan Pembalap Arif Murizal di MotorPrix Riau 2019
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR