Baca Juga: Mencekam, Video Puluhan Driver Ojol Serbu Security Mall AEON JGC, Bermula dari Pengusiran
Di lokasi kejadian sebenarnya ada dua warga yang di rumahnya terpasang CCTV, namun CCTV dekat Yamaha R15 dicuri mengalami masalah sehingga belum bisa dibuka.
Tapi hanya CCTV dekat dua Honda BeAT dicuri yang hasil rekamannya bisa diakses dan sudah diserahkan ke penyidik Unit Reskrim Polsek Jatinegara.
"Pelaku pencuri yang Honda Beat diperkirakan tiga orang. Tapi yang terekam di CCTV dua orang, yang satu mungkin menunggu di luar," ujarnya.
Meski seorang pelaku terlihat jelas, jangkauan CCTV dekat Honda BeAT dicuri tak mampu merekam pelat nomor kendaraan yang digunakan pelaku.
Baca Juga: Setelah Motor Trail, Kali Ini Giliran Mobil Masuk Makam, Katanya Diajak Sesosok Orang Tua
Wisnu menyebut pemilik CCTV dekat Yamaha R15 dicuri lah yang diharapkan mampu menyorot pelat nomor kendaraan pribadi pelaku.
Hasil rekaman CCTV dekat Yamaha R15 dicuri itu juga yang diharap bisa memastikan apakah pelaku yang beraksi di hari berbeda sama atau tidak.
"Kita lagi cari rekaman CCTV yang merekam motor pribadi pelaku. Sekarang lagi dibawa ke Mangga Dua sama yang punya rumah, lagi diperbaiki biar rekamannya bisa terbuka," tuturnya.
Ketiga pemilik yang jadi korban pelaku Curanmor kini sudah melaporkan kasusnya ke SPKT Polsek Jatinegara dengan harapan motornya dapat kembali.
Source | : | Tribun Jakarta |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR