Warna terakhir Yamaha XSR155, adalah Green Wanderlust.
Jenis warnanya matte alias doft, jadi kesan klasiknya makin kuat.
Selain itu ada grafis stripping di tangkinya, dan strip hitam membelah di tengahnya.
Yamaha XSR155 2019, dibanderol 91.500 Baht, dikonversi ke Rupiah menjadi Rp 42.536.520.
Baca Juga: Maksud Hati Mau Menyapa, Pemilik Skutik Yamaha NMAX Predator Malah Dibully, Padahal Biayanya Mahal
Belum dipastikan, kapan Yamaha XSR155 akan dijual di Indonesia.
Kalau masuk di Indonesia, harganya bisa ditekan lebih murah karena pastinya akan rakitan lokal alias CKD.
Tentunya menambah seru persaingan motor sport naked 150 cc, karena ada pilihan baru.
Saat ini, motor sport retro 150 cc hanya diisi Benelli Motobi 152, dan diatasnya ada Kawasaki W175, Benelli Motobi 200 Evo serta Viar Vintech 200.
Baca Juga: Gak Perlu Bolongin Bodi, Crash Bar Bisa Langsung Pasang di Skutik Adventure Honda ADV150
Source | : | Yamaha Motor Thailand |
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR