Baca Juga: Epik Banget Nih! Video Dani Pedrosa Menang MotoGP San Marino 2016, Tundukkan 3 Juara Dunia!
Biaya minimal untuk menampilkan logo di motor balap tim papan bawah di kelas MotoGP berada di angka 105 ribu euro (Rp 1,6 miliar) untuk semusim penuh.
Sementara untuk tim papan yang bisa mondar-mandir naik ke atas podium, angkanya bisa membengkak 10 kali lipat menjadi 1,05 juta euro (Rp 16 miliar).
Adapun besaran dana yang diperlukan untuk menjadi title sponsor layaknya Repsol di tim pabrikan Honda atau Monster Energy di Yamaha adalah 12 juta euro (Rp 187 miliar).
Di kehidupan nyata, angka-angka ini masih bisa berubah, lebih-lebih jika tim tersebut diperkuat pembalap ternama seperti Valentino Rossi, Marc Marquez, atau Jorge Lorenzo.
Baca Juga: Buang Waktu 2 Tahun Lebih, Komplain Valentino Rossi Baru DIwujudkan di Tes MotoGP 2019 Misano
Gimana, tertarik jadi sponsor tim balap MotoGP? Brother bisa mencoba sendiri program hitung dari RTR tersebut di sini.
Source | : | rtrsports.co.uk |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Niko Fiandri |
KOMENTAR