Baca Juga: Gerobak Misterius Melintas, Motor Yamaha RX King Hancur, Pengendara Tewas Seketika
Kejadian itu kemudian dilaporkan ke Polsek Delanggu dan diteruskan ke Polres Klaten.
Setelah dikonfirmasi, ternyata motor yang ditemukan di Desa Wunut, Tulung, perbatasan Klaten - Boyolali adalah milik korban.
Dilansir TribunSolo.com, sepeda motor milik waria yang tewas mengambang di saluran air Desa Kapanjen, Kecamatan Delanggu, Klaten, Jawa Tengah, Murjito (41) berhasil ditemukan.
"Tadi pagi kami menemukan informasi dari Polres Boyolali bahwa speda motor yang digunakan korban itu ada di Boyolali," kata Kasat Reskrim Polres Klaten, AKP Dicky Hermansyah, Rabu (11/9/2019) siang.
Baca Juga: Boyolali Geger Nenek Usia 72 Tahun Diseret Pemotor di Jalan, Pelaku Malah Tewas Misterius
Motor tersebut dibuang di pinggir sungai jurang dengan kedalaman kurang lebih 5 meter.
Dicky membeberkan dengan ditemukannya sepeda motor tersebut adalag salah satu petunjuk yang dapat mengarah kepada kepada pelaku.
"Kemungkinan pelaku mengarah ke daersh Boyolali wilayah perbatasan," katanya.
Pihaknya kini masih terus melakukan penyelidikan untuk mengungkap keberadaan pelaku.
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul VIRAL Motor Ditemukan di Tumpukan Sampah, Ternyata Milik Waria Korban Pembunuhan,
Source | : | Instagram/@humas.polsektulung |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR